Aneka Resep Sambal Mercon Yang Nikmat – Bagi sejumlah orang yang suka makanan pedas, sambal tentu saja dapat menjadi incaran saat sedang makan. Sehingga, sambal seringkali dibuat supaya bisa meningkatkan selera makan para anggota keluarga di rumah. Dari beragam jenis sambal, anda dapat membuat bumbu sambal merah secara mandiri di rumah. Apalagi hanya dengan memakai bahan-bahan sederhana yang mudah untuk didapatkan.
Daftar Isi
Daftar Resep Sambal Mercon
Jika anda merasa bosan dengan sambal yang itu saja, anda tidak perlu khawatir. Hal itu karena bagi anda pecinta makanan pedas pastinya akan senang dengan olahan sambal yang satu ini. Tentu saja belum lengkap rasanya jika makan tanpa adanya sambal. Anda bisa mencoba membuat sambal mercon yang pedasnya bisa membuat santap siangmu jadi terasa lebih sedap.
Langkah-langkah untuk membuat sambal mercon ini sama seperti pembuatan sambal terasi pada umumnya. Namun anda perlu menambahkan lagi cabainya, terutama untuk cabai rawit merah. Supaya semakin sedap maka anda juga dapat menambahkan ikan teri ataupun ebi yang telah digoreng garing. Supaya cita rasanya jadi semakin gurih. JIka anda penasaran dengan hasilnya, anda bisa mencoba sendiri menggunakan resep-resep makanan ekstrem berikut.
Sambal Mercon Cumi
Bahan-bahan :
- 3 siung bawang putih
- Minyak goreng
- 100 gram baby cumi kering
- Secukupnya Garam
- 15 buah Cabe setan
- Bumbu halus
- 7 cabe merah
- Penyedap rasa secukupnya (opsional)
- 4 siung bawang merah
Cara Membuat :
- Pertama, rebuslah air lalu jika sudah mendidih maka tuangkan ke cumi kering dan tunggu hingga hangat. Setelah itu, bersihkan cumi kering.
- Lalu goreng sebentar cumi yang kering tadi dan jangan biarkan sampai terlalu kering
- Masukkan bumbu halus, juga garam dan penyedap rasa sedikit secukupnya lalu tumis sampai masak.
- Kuliner ekstrim sambal mercon cumi sudah siap untuk disajikan.
Kepala Ceker Sambal Mercon
Bahan-bahan :
- 2 cabe merah
- 10 cabe rawit
- 6 bawang merah
- 1/2 kg Kepala dan ceker
- 3 bawang putih
- 1/2 tomat
Bumbu Rajang :
- 1 pucuk sdt terasi
- secukupnya Garam
- 2 cabe hijau
- secukupnya Gula
- 1/2 tomat
- secukupnya Penyedap rasa
- 1 gelas air
- 4 butir jinten
- Sedikit ceruk nipis agar segar
- 1 ruas jahe
Cara Membuat :
- Pertama, cuci bersih kepala serta ceker ayam. Lalu godok dengan cuka kemudian berikan sedikit garam dan goreng sampai setengah matang.
- Haluskanlah bumbu halus lalu tumis menggunakan sedikit minyak bekas goreng ayam sebelumnya. Setelah itu aduk-aduk dan masukkan rajangan cabe hijau serta tomat terasi dan aduk kembali.
- Kemudian masukkan juga geprekan jahe, jinten, air dan laos. Setelah itu, masukkan juga garam, gula dan penyedap secukupnya. Lalu masukkan kepala dan ceker ayam yang telah digoreng setengah matang dan aduk kembali
- Langkah terakhir yaitu tunggu air nyusul dan cicip rasanya jika sudah pas maka tiriskan.
- Makanan ekstrim kepala ceker sambal mercon sudah siap untuk dihidangkan.
Baca Juga : Resep Sambal Ati Ampela Yang Praktis Dan Enak
Ati Ampela Mercon/Sambal Taichan
Bahan-bahan :
- Garam
- 1/2 kg Ati ampela cuci bersih
- Penyedap rasa
- 100 gr Cabe dombang/cabe rawit
- Sedikit Gula pasir
- 5 biji Bawang putih
Cara Membuat :
- Pertama, goreng ati ampela yang telah bersih sampai matang lalu angkat dan sisihkan
- Kemudian iris lalu potong-potong sesuai dengan selera anda. Rebuslah cabe dan bawang putih selama 5 menitan.
- Setelah itu, blender kasar dan sisihkan
- Siapkan juga wajan dan berikan minyak secukupnya untuk menumis
- Masukan ati ampela yang sudah di iris dan dipotong sebelumnya lalu masakk sedikit kering
- Kemudian masukan cabe bawang yang sudah dihaluskan sebelumnya
- Oseng-oseng dan aduk bumbunya lalu tes apakah rasanya sudah pas
- Masaklah sampai matang dan sambal kering (kering lebih enak)
- Kuliner ekstrem ati ampela mercon siap untuk dihidangkan. Sambal tentunya enak dan dapat dimakan beberapa kali.
Cumi Sambal Mercon
Bahan-bahan :
- Minyak untuk masak
- 250 gr Cumi Asin
- Garam secukupnya
- 6 siung Bawang putih
- 1 batang Sereh
- 2 lembar Daun Salam
- 12 siung Bawang Merah
- Penyedap secukupnya
- 20 bh Cabe Rawit merah (jika ingin pedes mercon lebih terasa, maka tambah rawitnya)
- 3 bh Cabe lombok merah (yang besar)
- 1 bh terasi
- Gula secukupnya
- 8 lembar daun jeruk (Bisa dikurang atau ditambah secukupnya. Sesuaikan dengan ukuran daunnya)
Cara Membuat :
- Pertama, potong-potong cumi asin dan keluarkan tulangnya. Lalu potong jadi 2 atau 3 bagian (tergantung ukuran). Setelah dipotong maka rendam dengan air panas untuk menghilangkan bau serta kotoran yang menempel
- Usai direndam kurang lebih 5 menit lalu bilas sampai bersih dan tiriskan
- Kemudian haluskan bawang merah serta bawang putih
- Untuk cabe rawit dan juga cabe lombok, giling kasar namun jangan sampai terlalu halus.
- Panaskan minyak di dalam wajan lalu masukan cumi dan aduk sebentar. Jangan terlalu lama karena nantinya jadi mengeras
- Minyak bekas goreng cumi jangan sampai dibuang, namun langsung masukan bawang yang telah halus. Dengan tambahan daun salam, sereh dan daun jeruk, aduk sampai wangi, barulah masukan cabe dan terasi yang telah di hancurkan
- Aduk sampai merata lalu tambah garam secukupnya (jangan terlalu banyak, karna cuminya sendiri sudah asin). Kemudian masukkan penyedap, gula dan jika minyaknya kurang maka dapat ditambah.
- Jangan lupa untuk menyicip rasa cuminya. Jika kandungan airnya hampir habis dan minyaknya sudah berwarna sedikit kemerahan maka masukan cumi dan aduk
- JIka sekiranya sudah tidak ada lagi kandungan air yang ada pada sambal cuminya, maka matikan kompor dan sajikan pada sebuah wadah.
- Makanan aneh cumi sambel cumi mercon sudah siap untuk dihidangkan
Sumber : cookpad.com
Join Our Profile :
- FB : @kulinerekstrim
- IG : @kulinerekstrem
- TWITTER : @kulineresktrim