Rekomendasi Resep Masakan Olahan Torpedo Kambing – Sebagian adari anda mungkin sangat jarang bahkan belum pernah mengkonsumsi makanan aneh yang satu ini. Disebut demikian tentunya karena penggunaan bahan utamanya yang dianggap tidak biasa. Anda mungkin saja kesulitan untuk menemukan makanan ini pada warung-warung makan karena jarang ada yang menjualnya. Padahal jika dilihat lebih jauh, torpedo mempunyai banyak manfaat bagi tubuh. Meskipun sulit untuk menemukan makanan olahan torpedo kambing, namun tidak berarti bahwa anda tidak bisa mengkonsumsinya.
Daftar Isi
Daftar Resep Olahan Torpedo Kambing
Banyaknya kuliner yang ada di Indonesia tentu saja membuat orang semakin memiliki banyak pilihan, salah satunya tentang kuliner. Dengan banyaknya resep yang ada, maka anda bisa memilih salah satunya untuk diolah menjadi masakan lezat dari torpedo. Tidak perlu menggunakan bahan makanan yang muluk-muluk, anda bisa saja memanfaatkan berbagai bahan makanan yang tersedia di dapur anda. Hanya dengan menggunakan bahan sederhana, anda sudah bisa menghasilkan masakan yang sangat lezat.
Resep Torpedo Kambing Goreng Tepung
Torpedo kambing dapat diolah menjadi berbagai masakan yang lezat, salah satunya yaitu dengan digoreng menggunakan tepung sampai crispy. Ikuti resep kuliner ekstrim torpedo kambing goreng tepung ini dan praktekkan dirumah.
Bahan-bahan :
- 2 butir telur
- ½ sdt bubuk smoked paprika
- 500 ml minyak goreng Saus sriracha
- ¾ sdt garam
- 2 torpedo kambing, masing-masing potong jadi tiga bagian
- ¾ sdt merica
- 150 gram tepung terigu
Cara Membuat Makanan Ekstrim Menggunakan Torpedo :
- Pertama, siapkan penggorengan lalu panaskan minyak lebih dulu. Lalu campurkanlah tepung dengan merica, garam serta bubuk paprika.
- Siapkan wadah yang lain lalu kocok telur. Kemudian gulingkan potongan torpedo kambing dan masukkan dalam tepung. Angkat kemudian ditepuk-tepuk agar sisa-sisa tepungnya jatuh.
- Setelah itu celupkan di dalam telur, kemudian gulingkan ke dalam tepung sesekali. Lalu masukkan ke dalam wajan berisi minyak kemudian goreng dengan menggunakan teknik deep fry.
- Gorenglah torpedo sampai matang secara merata atau hingga berubah warna kecokelatan. Jika torpedonya sudah matang maka angkat dan tiriskan. Sajikan dengan menambahkan saus sriracha.
Torpedo Kambing Panggang
Jika anda sedang ingin membuat hidangan ala barat namun menggunakan bahan makanan local maka anda bisa memanfaatkan torpedo kambing. Yang torpedo dapat diolah dengan cara dipanggang. Berikut ini sudah kami sediakan resep kuliner ekstrem dari torpedo yang bisa anda pakai.
Bahan-bahan :
- Minyak zaitun secukupnya
- 1 buah torpedo kambing
- Satu tangkai thyme segar
- 25 gram mentega
- Satu butir bawang merah
- 1 siung bawang putih
Cara Membuat Makanan Ekstrim Dari Torpedo Kambing :
- Pertama, irislah bawang merah serta bawang putih lebih dulu.
- Kemudian siapkan wajan lalu tuang sedikit minyak zaitun dan tumis bawang merah serta bawang putih.
- Setelah itu, masukkan torpedo kambing dan goreng sebentar sampai warnanya berubah menjadi sedikit kecokelatan.
- Berikanlah sedikit garam serta merica agar masakan jadi semakin lezat.
- Jika sudah matang maka pindahkan torpedo ke dalam loyang ataupun nampan pemanggang.
- Lalu oleskan mentega dan berikan thyme segar. Panggang dengan menggunakan suhu 200°C selama kurang lebih 10 menit. Setelah itu. biarkan selama 2 menit dan sajikan dengan mashed potato serta sayuran apa saja sesuai selera anda.
Baca Juga : Resep Semur Kental Torpedo Dan Hati Kambing
Tongseng Torpedo Kambing Dan Sapi
Bahan-bahan :
- 3 pasang Torpedo yg sudah dibuang kulit arinya
- Kecap
- 7 butir Bawang merah
- Garam
- 2 siung Bawang putih
- Gula
- 1/2 butir Bawang Bombay
- Penyedap
- 1 butir Tomat besar
- Cabe rawit sesuai selera
Cara Membuat Tongseng Torpedo Kambing Dan Sapi :
- Pertama, kupaslah bumbu berupa bawang merah, bawang putih juga bawang bombay dan tumis hingga harum
- Setelah itu masukan bumbu lainnya seperti tomat dan juga cabe yg telah dipotong2
- Jika semua bumbu tadi sudah layu, maka berikutnya masukan torpedo yg telah dipotong-potong
- Aduklah hingga semua bumbu tercampur rata dengan torpedo kemudian tutup dan diamkan sebentar. Atur agar menggunakan api kecil atau sedang sekitar 10 menit
- Bukalah tutupnya dan masukkan penyedap, kecap, gula serta garam. Lalu tutup kembali selama kurang lebih 5 menit lalumatikan kompor dan angkat torpedonya jika sudah matang.
- Masakan tongseng torpedo kambing sudah siap untuk disajikan
Gule Torpedo Kambing
Bahan-bahan :
- 500 gr daging kambing, rebus dengan jahe, laos dan serai geprek
- sedikit torpedo, iris2 agak tipis
- 1 bks santan kara @65 ml
- 1 sdt bubuk kari
- 600 ml air
- 2 lbr daun salam
- 3 lbr daun jeruk
- 1 batang serai
- 2 biji asam kandis
- secukupnya garam, penyedap (optional), gula
- Minyak untuk menumis
Bumbu Halus :
- 1/2 sdm ketumbar bubuk
- 6 btr bawang merah
- 1/2 sdt jintan bubuk
- 3 siung bawang putih
- 2 buah cabai merah
- 4 btr kemiri
- 2 cm jahe
- 1 cm kunyit
- 2 cm kayu manis
- 3 biji cengkeh
- 6 biji adas
- 3 buah pekak
Cara Membuat Gule Torpedo Kambing :
- Pertama, rebuslah torpedo kambing sampai bau amisnya hilang lalu angkat dan iris sesuai dengan selera anda.
- Kemudian blender semua bumbu sampai halus lalu sisihkan dan siapkan bahan-bahan lainnya.
- Setelah itu, panaskan minyak dan tumis bumbu halus beserta daun jeruk, daun salam serta serai sampai harum.
- Masukkan santan, air, bubuk kari, daging serta asam kandis. Kemudian aduk sebentar dan biarkan hingga mendidih.
- Lalu masukkan penyedap, garam serta gula secukupnya. Didihkan kembali dan masak sampai daging bertekstur empuk dan matang kemudian angkat dan sajikan.
Sumber : cookpad.com
Join Our Profile :
- FB : @kulinerekstrim
- IG : @kulinerekstrem
- TWITTER : @kulineresktrim
1 thought on “Rekomendasi Resep Masakan Olahan Torpedo Kambing”