Deretan Kuliner Sederhana Yang Gampang Dibuat – Ada banyak sekali kuliner yang enak dan bisa dinikmati kapan saja. Bahkan kuliner dari daerah lain juga kini bisa dengan mudah didapatkan karena sudah banyak rumah makan yang menjual. Contohnya saja seperti nasi padang, kita tidak perlu jauh-jauh ke padang untuk bisa menikmati kuliner tersebut. Hal itu karena nasi padang sudah dijual hampir di setiap daerah di Indonesia.
Daftar Isi
Daftar Kuliner Sederhana Yang Nikmat Dan Simple
Banyak sekali kuliner yang dapat dinikmati, hanya saja beberapa ada yang sulit untuk dibuat karena membutuhkan teknik khusus. Tentunya hal itu diperlukan agar masakan jadi terasa lebih nikmat. Namun tidak semua makanan sulit untuk dibuat, terutama makanan rumahan. Meskipun gampang dibuat, namun soal rasa tidak perlu diragukan karena sudah pasti enak. Bahan yang digunakan sudah pasti tidak sulit untuk ditemukan dan anda bisa memakai bahan yang sudah tersedia di dapur anda. Berikut sudah kami sediakan beberapa resep masakan rumahan yang simple dan gampang untuk dibuat.
Sup Kepala Ayam Kampung Dan Jamur
Bahan-bahan :
- 4 potong Kepala ayam kampung
- Merica biji secukupnya
- 5 biji babysawi
- 3 biji Bawang putih
- 5 jamur
- 4 biji Bawang merah
- 2 biji Kemiri
- Penyedap rasa jamur
Cara Membuat :
- Pertama, bersihkan kapala ayamnya lebih dulu kemudian baluri dengan jeruk nipis serta garam. Selain itu, bersihkan juga sayur lalu potong-potong sesuai dengan selera.
- Haluskan bumbu yang telah disiapkan seperti kemiri, bawang putih, bawang merah sebanyak 2 biji, merica serta kemiri. Bawang merah dipotong kemudian digoreng dan buat sebagai taburan jika sudah matang.
- Jika semua sudah selesai maka siapkan pengorengan lalu masukkan minyak. Yang pertama digoreng yaitu sebelum bumbu agar masakannya harum. Jika bumbunya di goreng harum dan mewangi maka masukkan air hingga mendidih. Setelah itu, masukan kepala ayamnya dan masak hingga matang lalu masukan jamur serta sawi kemudian cicip rasanya.
- Jika rasanya sudah pas maka makanan ekstrim sup kepala ayam kampong dan jamur dapat diangkat dan disajikan.
Ceker Mercon
Bahan-bahan :
- 1 sdt saus tiram
- 500 gr ceker ayam negeri
- 1 sdt kaldu jamur atau kaldu bubuk rasa ayam
- 3 lembar daun jeruk
- Sebanyak 15 buah cabai rawit merah utuh (sesuaikan dengan selera)
- 1 sdt garam
- 2 lembar daun salam
- 1 ruas jahe memarkan untuk merebus ceker
- 2 cm lengkuas,memarkan
- 1/2 sdt lada bubuk
- 4 sdm kecap manis
- 1 batang sereh,memarkan
- 2 sdm gula pasir
Bumbu halus :
- 3 butir kemiri
- 5 buah Cabai merah besar
- 8 butir bawang merah
- 5 buah Cabai rawit merah
- 3 siung bawang putih
Taburan :
- Bawang goreng (bisa diskip jika tidak suka)
- Daun bawang iris kasar
Cara Membuat :
- Pertama, bersihkan ceker lalu potong kuku-kukunya kemudian rebus dan tambahkan daun salam serta jahe supaya tidak amis.
- Tumislah bumbu halus sampai harum lalu tambahkan daun jeruk, daun salam lengkuas, serai dan aduk sampai bumbu matang.
- Setelah itu, masukan ceker rebus dan aduk merata.
- Kemudian tambahkan sedikit air bekas rebusan ceker, lada bubuk, garam, saus tiram, gula dan kaldu jamur.
- Lalu didihkan dan cek rasanya, jika sudah pas maka tunggu sampai kuahnya mengental.
- Angkat kuliner ekstrim ceker mercon lalu taburi dengan bawang merah goreng dan sajikan.
Baca Juga : Sejumlah Kuliner Ekstrim Yang Lezat Dan Praktis
Sate Usus Ayam (Goreng)
Bahan-bahan :
- Tusukan sate
- 250 gr Usus Ayam
- Minyak secukupnya
Bumbu ungkeb:
- 1/2 sdt garam
- Sebanyak 1 sdt kunyit bubuk
- 1 bks bumbu racik ayam goreng
- Sebanyak 1 sdt kaldu ayam bubuk
- 1/2 sdt gula pasir/sesuai selera
Cara Membuat :
- Pertama, ambil usus lalu siapkan tusukan satenya (ungkep usus lebih dulu jika belum dilakukan)
- Tusuklah usus pada tusukan sate kemudian lakukan hal yang sama sampai selesai
- Siapkan minyak goreng secukupnya pada Teflon lalu nyalakan kompor dan atur api sedang.
- Setelah itu, masukan sate ususnya dan atur tingkatan kematangannya sesuai dengan selera anda.
- Angkat makanan aneh sate usus ayam goreng lalu tiriskan dan tata pada piring saji yang sudah disediakan.
- Sajikan bersama dengan lalapan dan sambal
Kepala Ayam, Jagung Dan Tempe Saus Campur
Bahan-bahan :
- Kepala Ayam secukupnya
- Air secukupnya
- Tempe secukupnya
- Penyedap rasa ayam secukupnya
- Jagung manis secukupnya
- 3 siung Bawang putih geprek
- Garam secukupnya
- Cabe merah keriting secukupnya
- Gula pasir secukupnya
- Rawit merah secukupnya
- Lada bubuk secukupnya
- Daun bawang (diiris)
- Kecap manis secukupnya
- Saos tomat secukupnya
Cara Membuat :
- Pertama, tempe diiris lalu digoreng sampai matang
- Kemudian rebus agung manis dan ungkep ayam (lakukan jika belum diungkep)
- Cincang bawang putih sampai halus kemudian tumis hingga wangi dan masukkan kepala ayam tumis.
- Masukkan juga cabe merah iris, kecap, saos tomat lalu aduk lagi dan tambahkan air.
- Tunggu sampai mendidih lalu tambahkan garam, lada bubuk, penyedap rasa, gula pasir lalu aduk dan koreksi rasanya.
- Tutup wajan dan biarkan agar bumbu meresap sembari sesekali diaduk hingga kuahnya menyusut.
- Angkat makanan ekstrem kepala ayam, jagung dan tempe saus campur lalu sajikan dengan taburan daun bawang.
Ceker Kuah Bumbu Rujak
Bahan-bahan :
- Sebanyak 65 ml santan kara
- 1/2 kg ceker ayam
Bumbu halus :
- I/2 ruas jahe
- 6 siung bawang merah
- 1/2 sdt garam
- Sebanyak 1 ruas kunyit
- 1/4 sdt merica bubuk
- 4 siung bawang putih
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- Sebanyak 1 jempol lengkuas
- 1/4 sdt gula
- 4 buah kemiri
- 1/2 sdt ketumbar
- Sebanyak 10 buah cabe merah keriting
Bumbu cemplung :
- 2 lembar daun jeruk
- 1 batang serai geprek
- 6 cabe rawit ungkul
- 2 lembar daun salam
Pelengkap :
- Bawang merah goreng sebagai taburan
Cara Membuat :
- Pertama, cucilah ceker sampai bersih kemudian rebus hingga empuk
- Siapkan bumbu-bumbu yang akan dipakai lalu blender hingga halus
- Kemudian tumis bumbu halus serta bumbu cemplung dan aduk merata hingga bau harum
- Lalu masukkan ceker dan tambah air secukupnya
- Tunggulah hingga air mendidih kemudian masukkan santan kara dan tes rasanya.
- Aduk-aduk hingga merata lalu tes rasanya. Jika kurang asin atau manis maka bisa tambahkan gula dan garam. Kemudian taburi bawang merah goreng agar rasanya jadi lebih gurih.
- Kuliner ekstrem ceker kuah bumbu rujak sudah siap untuk hidangkan,
Sumber : cookpad.com
Join Our Profile :
- FB : @kulinerekstrim
- IG : @kulinerekstrem
- TWITTER : @kulineresktrim